Pengalaman Pertama Mengembangkan Sistem Informasi

  

  Halo temen2 kali ini dikarenakan sang penulis rindu untuk membuat postingan-postingan kembali jadi saya tidak bisa menahan hasrat untuk kembali menulis(lebay.com), langsung aja ke TKP. Dikesempatan kali ini saya mau berbagi tentang pengalaman saya saat pertama kali mengembangkan "Sistem Informasi" ,hingga pertanyaan ini lah yang membuat saya kembali bernostalgila. Kira2 kapan ya? tanya saya dalam hati, saya pun berfikir panjang dan mulai mengingat kembali kapan pertama kali saya mengembangkan sistem informasi. Akhirnya setelah beberapa menit berlalu terjawablah sudah, ya saat saya duduk di bangku SMA, masa2 di SMA merupakan masa yg paling indah (kalo kata om chrisye). Di Sekolah Menegah Atas inilah saya pertama kali diajarkan untuk mengmbangkan sebuah sistem informasi. Menurut pengertian yang saya dapat selama saya kuliah Sistem Informasi terdiri dari 2 kata yaitu "Sistem" yang berarti kumpulan atau komponen-komponen yang saling berinteraksi antara satu dengan yang lainnya  sedangkan "Informasi" merupakan hasil pengolahan data yang bermanfaat bagi penggunanya. Jadi bila disatukan pengertian sederhana dari Sistem Informasi adalah Kumpulanelemen-elemen yang saling berinteraksi satu sama lain untuk menghasilkan suatu informasi yang bermanfaat bagi penggunanya.
 


  
   Sistem Informasi yang pertama saya kembangkan adalah membuat " Sistem buku tamu kondangan secara online", waktu di SMA saya ditugaskan oleh guru tercinta untuk membuat sebuah program untuk tugas akhir semester. Memang sederhana sih tapi bagi saya pribadi yang waktu itu masih awam sekali dengan dunia komputer ini merupakan hal yang cukup rumit. Banyak kendala-kendala yang saya alami sewaktu saya mengembangkan sistem tersebut. Tapi untungnya saya tidak disuruh untuk bekerja sendiri waktu itu kami di suruh untuk berkelompok, satu kelompok berisikan 3 orang. Kendala terbesar saya saat saya mengerjakan proyek itu adalah saya tidak mempunyai komputer waktu itu, lalu bagaimana saya harus mengerjakannya? namun sekali lagi karna TUHAN baik kendala ini bisa teratasi, untung kedua orang teman saya memiliki komputer sehingga saya dan kelompok saya bisa mengerjakan proyek tersebut. Tapi sekalipun kami mempunyai fasilitas yang mendukung tetap saja kedua orang teman saya tidak bisa mengerjakannya dikarenakan mereka tidak mengerti tentang komputer dan bagi mereka ini hal yang sulit dan satu alasan terbesar lagi yaitu malas(alasan klasik). Akhirnya saya pun berusaha untuk memotivasi mereka bukan dengan cara mario teguh namun membukakan pemikiran mereka bahwa hal ini tidak sulit bila kita kerjakan bersama-sama(we can do this together,dude!). Aplikasi yang kami pakai untuk membuat program kondangan online ini yaitu Net bean dan My SQL.

   Satu alasan mengapa saya dan teman saya mengembangkan sistem ini dikarenakan buku tamu merupakan hal yang penting dalam suatu acara, seringkali memang dihiraukan namun berdampak besar apalagi pada saat berada di acara-acara besar. Buku tamu penting agar kita bisa tahu siapa saja tamu undangan yang menghadiri  acara tersebut atau bahkan hadir tanpa diundang. Yang saya lakukan pertama kali sebelum membuat program tersebut adalah menentukan alur sistem nya, yaitu dengan menentukan hal apa saja yang harus di input user hingga akhirnya di proses dan disimpan kedalam data base untuk menjadi informasi yang berguna bagi pemilik acara. Akhirnya setelah saya dan rekan saya berhasil menetukan alur program kami pun membuat program dengan menggunakan aplikasi Net bean serta di bantu dengan MYsql sebagai tempat penyimpanan datanya.Waktu pertama kali saya mengembangkan sistem tersebut perasaan saya seperti permen nano-nano senang bercampur kesal bercampur strest hingga akhirnya kesulitan demi kesulitan kami hadapi dan akhirnya program tersebut berhasil kami buat. Tibalah saatnya saya dan tim menyerahkan tugas kami kepada guru, dan sekalipun tidak terlihat hebat tapi dia puas dengan hasil kerja kami dan saya pribadi pun merasa bahwa terkadang dalam mengembangkan suatu sistem informasi kita tidak boleh egois atau dalam arti tidak mau berkerja sama, dikarenakan dalam mengembangkan suatu sistem informasi kita pasti akan menemukan kendala sekalipun kita memiliki teknologi yang canggih untuk itulah diperlukan patner baik untuk sharing maupun untuk ikut terlibat dalam proyek kita . Nah cukup sekian cerita saya tentang pengalaman pertama saya dalam mengembangkan suatu Sistem Informasi. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat.Thanks 

0 comments:

Post a Comment


Followers

About Me

Friends

welcome to jhens world selamat datang di jhens world moshi-moshi